Kapten Legendaris Real Madrid, Raul Gonzalez Banting Stir Menjadi Pelatih, Klub Mana yang Dilatih?

By Ahmad Tsalis Fahrurrozi - Rabu, 21 Maret 2018 | 09:51 WIB
Raul Gonzalez, terpilih sebagai Pemain Terbaik di Piala Toyota 1998 di Tokyo pada 1 Desember 1998. Real Madrid mengalahkan Vasco da Gama 2-1 (YOSHIKAZU TSUNO / AFP)

Legenda Real Madrid, Raul Gonzalez, memutuskan menjadi pelatih setelah 20 tahun melanglang buana sebagai pemain sepak bola profesional.

Teka-teki kelanjutan karir Raul Gonzalez terjawab sudah, usai legenda Real Madrid tersebut memutuskan gantung sepatu pada 2015.

Kini, pemilik 102 caps bersama timnas Spanyol tersebut mendedikasikan diri sebagai pelatih.

Diketahui, Raul menghabiskan sebagian besar waktunya untuk belajar meracik strategi pada tim junior Real Madrid sejak 2017 lalu.

(Baca Juga: Bek Liverpool Ini Bisa Geser Kapten Chelsea sebagai Perisai Andalan Timnas Inggris)

Dalam kurun waktu tersebut, ia terlihat menyaksikan tim junior Madrid bermain dan memahami taktik yang dipakai.

Raul tengah berkonsentrasi dengan profesi baru yang akan ia jalani.

Mantan kapten Real Madrid tersebut akan mendapat sertifikasi kepelatihan elite dari Asosialsi Sepak Bola Spanyol pada April 2018.


Gelandang Real Madrid, Guti Hernandez, memeluk Raul Gonzalez (kanan), yang mencetak gol ke gawang Sevilla dalam laga Liga Spanyol di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan, Sevilla, pada 26 April 2009.(CRISTINA QUICLER/AFP)

Program sertifikasi tersebut hanya diberikan kepada mereka yang paling sedikit berkarier selama 10 tahun di divisi teratas Liga Spanyol.