Muncul Wacana Neymar Pindah Ke Real Madrid, Marco Asensio Tidak Antipati

By Wisnu Nova Wistowo - Rabu, 21 Maret 2018 | 19:52 WIB
Bintang Paris Saint-Germain, Neymar, merayakan gol bunuh diri yang dicetak bek Olympique Marseille, Rolando, dalam laga Liga Prancis di Stadion Parc des Princes, Paris, pada 25 Februari 2018. ( GEOFFROY VAN DER HASSELT/AFP )

Sebelumnya, wonderkid Madrid ini menolak menyalahkan sang pelatih, Zinedine Zidane, setelah secara sporadis kehilangan banyak menit bermain.

Penampilan Asensio tergolong impresif pada paruh pertama perjalanan musim ini.

Ia sering tampil sebagai starter di Liga Spanyol sebelum Natal 2017.

Namun, setelah periode tersebut ia kerap tampil sebagai pemain pengganti.

(Baca Juga: Kehilangan Menit Bermain secara Sporadis, Wonderkid Ini Tolak Salahkan Zinedine Zidane)

Situasi itu pun sempat memunculkan tuduhan terhadap Zidane yang dianggap tidak adil terhadap Asensio.

Asensio enggan membenarkan tuduhan itu dan menyatakan situasi yang dialaminya merupakan tanggung jawabnya sendiri.

"Situasi tersebut bukannya tidak adil. Sungguh, itu kesalahan saya dan menjadi tanggung jawab saya saat berada di luar tim. Dinamika dalam tim sempat tidak terlalu bagus dan saya tak mendapat banyak menit bermain," kata Asensio.