Gelar Top Scorer Liga Spanyol Hampir Pasti Jadi Milik Lionel Messi

By Ade Jayadireja - Selasa, 15 Mei 2018 | 17:43 WIB
Megabintang FC Barcelona, Lionel Messi, merayakan golnya ke gawang Real Madrid dalam laga Liga Spanyol di Stadion Camp Nou, Barcelona pada 6 Mei 2018. (LLUIS GENE/AFP)

Lionel Messi bukan cuma berpeluang besar meraih Sepatu Emas Eropa pada musim 2017-2018, tetapi juga titel pemain tersubur Liga Spanyol alias El Pichichi.

Hingga melewati pekan ke-37, Lionel Messi masih berdiri di pucuk daftar top scorer dengan koleksi 34 gol untuk FC Barcelona.

Adapun peringkat kedua diisi oleh Cristiano Ronaldo dan Luis Suarez yang sama-sama mengantongi 25 gol.

(Baca juga: 20 Pemain Terbaik CIES, CR7 Kalah dari Pemain yang Pernah Tampil di Indonesia)

Artinya, dengan satu partai tersisa di liga, koleksi gol Lionel Messi hampir tidak mungkin dikejar.

Untuk menyalip sang superstar, Ronaldo dan Suarez harus menggelontorkan sembilan gol dalam partai pekan terakhir.

Hal tersebut memang masih mungkin terjadi, tetapi sangat sukar.


Megabintang FC Barcelona, Lionel Messi, merayakan gol timnya ke gawang AS Roma dalam laga leg pertama perempat final Liga Champions di Stadion Camp Nou, Barcelona, Spanyol pada 4 April 2018. ( FILIPPO MONTEFORTE/AFP )

Sepatu Emas Eropa

Bukan cuma El Pichichi, Messi juga hampir dipastikan menyabet Sepatu Emas Eropa.