17 Pelatih Terseret dalam Bursa Pelatih Baru Real Madrid

By Ade Jayadireja - Senin, 11 Juni 2018 | 22:22 WIB
Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane (kanan), berbicara dengan Cristiano Ronaldo dalam sesi latihan di Stadion Olimpiyskiy, Kiev, Ukraina pada 25 Mei 2018. (LLUIS GENE/AFP)

Sudah banyak sosok yang ikut terseret dalam pusaran bursa kandidat pelatih baru Real Madrid.

El Real terpaksa mencari nakhoda anyar setelah pengunduran diri Zinedine Zidane per 31 Mei 2018.

Satu demi satu nama pelatih mulai masuk daftar calon suksesor Zizou.

(Baca juga: Rencana Cadangan Real Madrid, Lepas Cristiano Ronaldo dan Ciptakan Trio Hasan)

Bukan cuma satu atau dua, sudah ada 17 pelatih yang dikabarkan dekat dengan kursi kemudi El Real.

Target utama Madrid adalah Mauricio Pochettino dari Tottenham Hotspur.


Pelatih Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettino (kiri), bersalaman dengan pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, seusai laga Grup H Liga Champions di Stadion Wembley, London, Inggris pada 1 November 2017.(IAN KINGTON/AFP)

Namun, mereka dibuat gigit jari.

Madrid menemui kendala dalam mendapatkan pria asal Argentina itu lantaran adanya kesulitan bernegosiasi dengan Chairman Spurs, Daniel Levy.

(Baca juga: Pemain Pertama yang Dijual Barcelona, Laku Rp 213 Miliar)