Julen Lopetegui Harusnya Tiru Antonio Conte dan Louis van Gaal Sebelum Terima Pinangan Real Madrid

By Sri Mulyati - Rabu, 13 Juni 2018 | 19:34 WIB
Pelatih tim nasional Spanyol, Julen Lopetegui, mendengarkan pertanyaan wartawan saat konferensi pers di Las Rozas Football City, Madrid, 26 Agustus 2016. (PIERRE-PHILIPPE MARCOU/AFP)

Pemecatan Julen Lopetegui dari kursi kepelatihan tim nasional Spanyol mengundang kejutan karena terjadi hanya sehari sebelum pembukaan Piala Dunia 2018.

Timnas Spanyol memang tengah menerima berbagai kejutan akhir-akhir ini.

Sebelum pemecatan ini, Julen Lopetegui diumumkan sebagai pelatih baru Real Madrid pada Selasa (12/6/2018).

Hanya berselang sehari diumumkan Madrid, Lopetegui kemudian dipecat oleh Federasi Sepak Bola Spanyol (RFEF).

Kasus pelatih tim nasional yang menerima pinangan klub sebelum berlaga di turnamen besar sebetulnya bukan hal yang baru.

Pelatih Chelsea, Antonio Conte, pernah melakukan hal ini saat menukangi timnas Italia pada Piala Eropa 2016.

(Baca Juga: Julen Lopetegui Dipecat, Cesc Fabregas Langsung Balas Dendam)

Sebelum Piala Eropa 2016, Conte telah menerima pinangan Chelsea pada 4 April 2016.

Selain Conte, Louis van Gaal juga sempat berada di dalam kejadian yang serupa.

Van Gaal saat itu tengah bersiap untuk mengawal timnas Belanda di Piala Dunia 2014.

(Baca Juga: Julen Lopetegui Datang, Gareth Bale Berpeluang Jadi yang Paling Sial)

Namun sebelum itu, Manchester United mengumumkan bahwa Van Gaal adalah pelatih baru mereka pada 16 Mei 2014.

Kisah Conte, Van Gaal, dan Lopetegui memang berbeda satu sama lain.

Keputusan Conte dan Van Gaal untuk melatih klub saat masih menangani tim nasional diambil jauh-jauh hari sebelum turnamen digelar.

(Baca Juga: Jadwal Lengkap Piala Dunia 2018, Awal dan Akhir di Moskwa)

Hal tersebut tak terjadi pada kasus Lopetegui ini.

Federasi Sepak Bola Spanyol (RFEF) marah karena pemberitahuan singkat dari Lopetegui.

"Negosiasi Lopetegui dengan Real Madrid dilakukan tanpa sepengetahuan kami," ujar Presiden Federasi Sepak Bola Spanyol (RFEF), Luis Rubiales.

(Baca Juga: BREAKING NEWS - Sehari Sebelum Piala Dunia 2018, Spanyol Pecat Julen Lopetegui)

"Lopetegui baru memberi tahu kami lima menit sebelum Real Madrid mengumumkan secara resmi dan ada konsekuensi yang harus ia terima untuk ini," kata Rubiales.