Modric: Ronaldo Tetap di Real Madrid

By Tomy Kartika Putra - Minggu, 8 Juli 2018 | 15:45 WIB
Reaksi kapten Portugal, Cristiano Ronaldo, setelah timnya dikalahkan Uruguay dalam laga babak 16 besar Piala Dunia 2018, 30 Juni 2018 di Fisht Stadium, Sochi. ( KIRILL KUDRYAVTSEV/AFP )

Pemain Real Madrid sekaligus timnas Kroasia, Luka Modric, mengatakan bahwa Cristiano Ronaldo tidak akan hengkang ke Juventus dan akan tetap tinggal di Real Madrid, dilansir BolaSport.com dari AS.

Cristiano Ronaldo santer dikabarkan akan hengkang dari Real Madrid ke Juventus.

Hubungan kurang harmonis dengan presiden klub, Florentino Perez, membuat sang megabintang gerah dan ingin pergi dari Santiago Bernabeu.

Juve bahkan bersedia menggelontorkan dana sebesar 100 juta euro atau sekitar 1,6 triliun untuk mendapatkan tanda tangan Ronaldo.

Tawaran menggiurkan Juve tidak sampai disitu, Si Nyonya Tua bahkan akan menggaji Ronaldo dengan jumlah sebanyak 30 juta euro per musim.

Rekan satu tim Ronaldo di Madrid, Luka Modric, mencoba menepis rumor tersebut dan ingin melihat Ronaldo tetap berseragam Los Blancos.


Gelandang Kroasia, Luka Modric (kiri), berduel dengan pemain Rusia, Roman Zobnin, dalam laga perempat final Piala Dunia 2018, 7 Juli 2018 di Sochi.(NELSON ALMEIDA/AFP)

"Akan sangat bagus jika dia (Ronaldo) tetap tinggal di Madrid," ucap Modric setelah berhasil membawa Kroasia melaju ke semifinal Piala Dunia mengalahkan tuan rumah Rusia lewat adu penalti.

"Saya ingin dia tetap tinggal. Mari kita lihat nanti. Saya tidak merasa dia akan hengkang."