Bersama Eric Abidal, Revolusi Prancis di Barcelona Kian Gencar

By Kautsar Restu Yuda - Minggu, 15 Juli 2018 | 14:35 WIB
Staf pelatih FC Barcelona, Manuel Estiarte (kiri), berfoto bersama bek Eric Abidal di tengah-tengah sesi latihan jelang laga Liga Champions kontra AC Milan tim di Stadion Camp Nou, Barcelona, Spanyol, pada 12 April 2012. (LLUIS GENE / AFP)

Bergabungnya Eric Abidal ke dalam manajemen Barcelona pada beberapa bulan lalu, membuat Revolusi Prancis di El Barca semakin gencar.

Barcelona baru saja mendaratkan Clement Lenglet dari Sevilla sebagai rekrutan pertama mereka untuk musim depan.

Bek asal Prancis itu ditebus dengan nominal 35,9 juta euro guna memperkuat lini pertahanan klub asal Catalan.

Lenglet menjadi pemain asal Prancis keempat di Barcelona setelah Lucas Digne, Samuel Umtiti, dan Ousmane Dembele.

Menurut catatan Marca yang dinukil BolaSport.com, baru pertama kali ini Barca memiliki pemain asal Prancis lebih dari tiga orang.

Kedatangan Lenglet menjadi pertanda bakal ada "Revolusi Prancis" di Barcelona.

Revolusi Prancis berarti bakal terbukanya peluang pemain berkewarganegaraan Prancis atau asal Liga Prancis bergabung dengan Barcelona.

(Baca Juga: [POPULER] Gabung Juventus, Ronaldo Bakal Bertemu Pemain yang Ia Usir dari Real Madrid)

Sejatinya hal ini sudah dimulai sejak Robert Fernandez menjabat sebagai Direktur Olahraga, dengan bergabungnya Lucas Digne, Samuel Umtiti, dan Ousmane Dembele.