Vinicius Junior, Bocah Ajaib yang Buat Real Madrid Abaikan Neymar dan Hazard

By Sri Mulyati - Minggu, 5 Agustus 2018 | 14:52 WIB
Vinicius Junior saat diperkenalkan sebagai pemain Real Madrid di Santiago Bernabeu Stadium, Madrid, 20 Juli 2018. (PIERRE-PHILIPPE MARCOU / AFP)

(Baca Juga: 48 Jam Lagi, Manchester United Akan Punya Bek Baru)

Ia mencetak satu assist untuk gol pertama Marco Asensio.

Meski masih muda, Vinicius sudah digadang-gadang sebagai penerus Cristiano Ronaldo yang musim ini hengkang ke Juventus.

Vinicius disebut akan menjadi anggota trio baru Real Madrid yang juga melibatkan Gareth Bale dan Karim Benzema.

(Baca Juga: Jadwal Community Shield 2018 - Chelsea Vs Manchester City, Penentuan Raja Inggris di Awal Musim)

Potensi Vinicius Junior bahkan membuat Real Madrid tak ingin menarget nama besar sebagai pengganti Ronaldo.

Neymar dan Eden Hazard mereka abaikan untuk membina Vinicius mencapai potensi yang optimal.