Hapus Hasil Voting Ballon d'Or 2018 yang Dimenangkan Lionel Messi, Begini Klarifikasi France Football

By Nina Andrianti Loasana - Jumat, 12 Oktober 2018 | 20:53 WIB
Kapten Barcelona, Lionel Messi, melakukan selebrasi seusai mencetak gol ke gawang PSV Eindhoven dalam partai Liga Champions di Camp Nou, Selasa (18/9/2018) ( JOSEP LAGO / AFP )

Media France Football akhirnya memberikan penjelasan atas penghapusan Hasil Voting Ballon d'Or 2018 yang dimenangkan Lionel Messi.

France Football secara mengejutkan menghapus hasil voting Ballon d'Or 2018 versi pembaca.

Meski demikian, sejumlah netizen sudah merekam hasil voting dari media penyelenggara resmi Ballon d'Or sejak 1956 itu.

Sebelum hasil voting dihapus, Lionel Messi unggul jauh dari 29 kandidat lain dengan suara mencapai 48 persen.

(Baca juga: Foto Pernikahan Khabib Nurmagomedov Tersebar, Tak Ada yang Mengenali Sosok Sang Istri karena Hal Ini)

Messi disusul oleh bintang Liverpool, Mohamed Salah dengan perolehan 31 persen suara.

Sementara Cristiano Ronaldo berada di posisi ketiga dengan total suara sebesar 8 persen.

Aksi France Football ini menuai kritik pedas dari netizen, yang menganggap media tersebut sengaja menghalangi Lionel Messi untuk memenangkan penghargaan bola emas.

Tak lama setelah menghapus hasil poling, France Football pun memberikan alasan dibalik penghapusan poling yang kabarnya telah mendapatkan 700 ribu suara tersebut.