Feyenoord Rotterdam Vs Manchester City - Pesta The Citizens dan Rekor Gol Kilat

By Anju Christian Silaban - Kamis, 14 September 2017 | 03:43 WIB
Para pemain Manchester City merayakan gol John Stones (5) ke gawang Feyenoord Rotterdam pada pertandingan fase grup di di Stadion De Kuip, Rabu (13/9/2017). (EMMANUEL DUNAND/AFP)

Manchester City menang 4-0 atas Feyenoord Rotterdam pada partai pertama Grup F Liga Champions di Stadion De Kuip, Rabu (13/9/2017).

Dua dari empat gol tim beralias The Citizens diciptakan oleh John Stones, sisanya berkat Sergio Aguero dan Gabriel Jesus.

Dalam laga ini, Manchester City memang benar-benar superior dalam hal permainan.

Menurut rekaman UEFA, mereka mencatatkan 62 persen penguasaan bola dan delapan tembakan tepat sasaran dari sembilan percobaan.

Bandingkan dengan Feyenoord yang cuma melakukan satu tendangan jitu dari dua upaya.

Usaha pertama Manchester City langsung membuahkan hasil saat laga belum genap dua menit.

John Stones menyambut bola sepak pojok dari David Silva guna membuka keran gol timnya.

Lesakan tersebut juga menyelipkan catatan rekor.

Feyenoord mengalami kemasukan tercepat di Liga Champions dengan catatan 1 menit 35 detik.

Derita Feyenoord bertambah delapan menit berselang.

Sergio Aguero meneruskan bola servis Kyle Walker dari sisi kanan untuk menggandakan keunggulan The Citizens.

Lima belas menit setelahnya, Gabriel Jesus mengambil giliran untuk mencatatkan nama di papan skor.

Bola tembakan Benjamin Mendy sempat dihalau oleh Brad Jones di bawah mistar Feyenoord.

Menunggu di depan gawang, Jesus menyambar bola liar untuk menambah keunggulan timnya menjadi 3-0.

Kedudukan tersebut sempat bertahan hingga babak pertama berakhir.

Manchester City baru kembali tancap gas pada paruh kedua.

Memasuki menit ke-63, gol keempat Manchester City tercipta via tendangan keras Stones yang menyambut sodoran Kevin De Bruyne.

Lesakan kedua Stones sekaligus menjadi yang terakhir dalam laga ini.

Kemenangan telak ini mengantarkan Manchester City menduduki puncak klasemen Grup F dengan koleksi tiga poin dari satu laga.

Mereka unggul selisih gol atas Shakhtar Donetsk, yang menang 2-1 atas Napoli pada waktu yang sama.

Feyenoord Rotterdam 0-4 Manchester City (John Stones 2', 63'; Sergio Aguero 10'; Gabriel Jesus 25')

Feyenoord Rotterdam: 25-Brad Jones; 4-Jerry St Juste, 33-Fernando Botteghin, 6-Arie van der Heijden, 18-Miguel Nelom; 21-Sofyan Amrabat, 8-Karim El Ahmadi, 10-Tonny Vilhena; 19-Steven Berghuis, 29-Michiel Kramer, 7-Jean-Paul Boetius

Pelatih: Giovanni van Bronckhorst

Manchester City: 31-Ederson; 2-Kyle Walker, 5-John Stones, 30-Nicolas Otamendi, 22-Benjamin Mendy; 25-Fernandinho; 17-Kevin De Bruyne, 20-Bernardo Silva,21-David Silva, 33-Gabriel Jesus, 10-Sergio Aguero

Manajer: Josep Guardiola

 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on