Menghitung Peluang di Grup B Liga Champions, PSG Bisa Lolos Tanpa Menang

By Anju Christian Silaban - Selasa, 31 Oktober 2017 | 13:10 WIB
Striker Paris Saint-Germain, Neymar (kiri), melakukan selebrasi bersama rekan setimnya, Edinson Cavani (tengah), dan Kylian Mbappe (kanan), seusai mencetak gol ke gawang Bayern Muenchen dalam laga Liga Champions 2017-2018 di Stadion Parc des Princes, Paris, 27 September 2017. (FRANCK FIFE/AFP)

Skenario lainnya yang bisa meloloskan PSG yakni hasil imbang atas Anderlecht (31/10) dan kemenangan Bayern atas Celtic (31/10).

(Baca Juga: Barcelona Khianati Johan Cruyff demi Bebaskan Lionel Messi dari Penjara)


Bek Bayern Muenchen, Joshua Kimmich (kedua dari kiri), merayakan gol yang ia cetak ke gawang Celtic FC dalam laga Grup B Liga Champions 2017-2018 di Stadion Allianz Arena, MUenchen, Jerman, pada Rabu (18/10/2017).(CHRISTOF STACHE / AFP)
Sekalipun cuma bermain imbang dengan Anderlecht, pasukan Unai Emery juga bisa melaju ke babak 16 besar jika Bayern mengalahkan Celtic.

Sebaliknya, Bayern juga mengharapkan "bantuan" dari PSG.

Dengan kemenangan atas Celtic, plus kegagalan Anderlecht meraup tripoin dari PSG, Bayern dipastikan masuk babak gugur.

 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on