Real Madrid Vs PSG - Zinedine Zidane Sudah Tahu Siapa yang Akan Dimainkan

By Pradipta Indra Kumara - Minggu, 11 Februari 2018 | 18:09 WIB
Para pemain Real Madrid merayakan gol ke gawang Levante yang dicetak Sergio Ramos (kanan) dalam pertandingan La Liga Spanyol 2017-2018 di Stadion Ciutat de Valencia, Valencia, Spanyol, pada Sabtu (3/2/2018). (JOSE JORDAN / AFP)

Real Madrid akan menghadapi Paris Saint-Germain pada ajang Liga Champions. Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane sebelumnya dikabarkan kesulitan menentukan pemain.

Zinedine Zidane masih kesulitan memutuskan siapa yang akan dimainkan melawan Paris Saint-Germain (PSG).

Namun, pelatih asal Prancis itu kini sudah bisa menentukan siapa pemain yang akan dimainkan.

Dilansir BolaSport.com dari Marca, Zidane memberikan keterangan menjelang laga tersebut.

(Baca Juga: Real Madrid Vs Paris Saint-Germain - Zinedine Zidane Bingung Tentukan Susunan Pemain)

"Saya tahu siapa yang akan bermain Rabu (Kamis dini hari WIB)," ujar Zidane.

"Kami semua sudah siap, itulah hal yang penting," ujar Zidane menambahkan.


Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, hadir dalam sesi latihan tim di Valdebebas Sport City, Madrid, Spanyol, pada 9 Januari 2018.(PIERRE-PHILIPPE MARCOU/AFP)

Meski begitu pertandingan tersebut menjadi perhatian Zidane dan Real Madrid.

Mengalahkan PSG akan membuka kemungkinan gelar Liga Champions bisa diraih musim ini.

(Baca Juga: 5 Pemain Bergaji Besar tapi Aksinya Melempem di Lapangan, Salah Satunya Pemain Barcelona)