6 Pemain Gratisan Eropa yang Harganya Kini Melonjak Lebih dari Rp 1,6 Triliun

By Aditya Fahmi Nurwahid - Rabu, 21 Maret 2018 | 11:59 WIB
Dele Alli berselebrasi bersama saat Marcus Rashford menceploskan gol di menit ke-59. ( INSTAGRAM/ENGLAND )


Ekspresi penyerang FC Bayern Muenchen, Robert Lewandowski, setelah mencetak gol ke gawang FC Koeln pada pertandingan Liga Jerman di Allianz Arena, Kamis (14/12/2017). (CHRISTOF STACHE/AFP )

Bayern Muenchen tampaknya kudu bersyukur mendapatkan Robert Lewandowski dalam bentuk bebas transfer dari Borussia Dortmund.

Sang pemain kini menjadi pilar penting sejak datang pada awal musim 2014-2015, bahkan menggeser striker sekaliber Mario Mandzukic di tubuh Muenchen.

Didapatkan secara cuma-cuma, hara Lewandowski saat ini diprediksi mencapai 102 juta euro atau sekitar 1,72 triliun rupiah.

4. Lorenzo Insigne


Striker Napoli, Lorenzo Insigne, berupaya menguasai bola saat melawan Inter Milan dalam laga lanjutan Liga Italia 2017-2018 di Stadion San Paolo, Naples, Italia, pada 21 Oktober 2017.(ALBERTO PIZZOLI/AFP)

Bersama Dries Mertens, Lorenzo Insigne menjadi pilar penting penyerangan Napoli pada musim 2017-2018.

Didikan tim junior Napoli ini memang sedang dipuncak kariernya sebagai pesepakbola.

Torehan tujuh gol dan delapan assist musim ini di Liga Italia jelas menjadi bukti sang pemain mencapai harga pasar sebesar 105 juta euro atau mencapai 1,77 triliun rupiah.

3. Marcus Rashford