122 Detik yang Mengakhiri Nafas Liverpool di Final Liga Champions

By Kautsar Restu Yuda - Minggu, 27 Mei 2018 | 08:58 WIB
Penyerang Real Madrid, Gareth Bale (kiri), merayakan gol yang dicetak ke gawang Liverpool FC dalam laga final Liga Champions di Stadion NSC Olimpiyskiy, Kiev, Ukraina pada 26 Mei 2018. (FRANCK FIFE/AFP)

Keputusan pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, memasukkan Gareth Bale pada menit ke-61 terbukti tepat.

Real Madrid berhasil keluar sebagai kampiun Liga Champions 2017-2018.

Kemenangan 3-1 atas Liverpool di Stadion Olimpiyskiy, Kyiv, Ukraina, Sabtu (26/5/2018) atau Minggu dini hari WIB.

Los Blancos unggul lebih dulu pada menit ke-51 lewat gol Karim Benzema.

Gol ini tercipta berkat kejelian Benzema dan blunder dari kiper Liverpool, Loris Karius.

Empat menit berselang Liverpool membalas lewat Sadio Mane.

Dalam situasi sama kuat, Zinedine Zidane memasukkan Gareth Bale pada menit ke-61 guna menggantikan Isco Alarcon.

(Baca Juga: Cuplikan Gol-gol Final Liga Champions, Ada Blunder dan Gol Spektakuler)

Keputusan tersebut terbukti tepat karena hanya dalam 122 detik, Bale langsung membawa timnya unggul 2-1.

Marcelo yang berada di sisi kanan pertahanan Liverpool, mengirim umpan silang ke kotak penalti.