Cuma Real Madrid, 4 Kali Bisa Mujur di Eropa Tapi Harus Tersungkur di Rumah

By Aditya Fahmi Nurwahid - Senin, 28 Mei 2018 | 10:58 WIB
Para pemain Real Madrid merayakan kesuksesan menjuarai Liga Champions setelah menaklukkan Liverpool FC 3-1 pada final di Stadion NSC Olimpiyskiy, Kiev, Ukraina, pada Sabtu (26/5/2018). ( PAUL ELLIS / AFP )

Hanya saja, ini bukan pertama kalinya Real Madrid hanya bawa gelar kompetitif Eropa dan tak raih satupun gelar konsekutif domestik.

(Baca Juga: Duo Madrid Jadi Juara Eropa, Man United Malah Jadi Perhatian Karena Hal Ini)

Pada musim 1999-2000, 2013-2014, dan 2015-2016, Real Madrid juga hanya bisa bawa pulang trofi Liga Champions ke Santiago Bernabeu.

Namun pada musim yang sama, Real Madrid malah tersungkur di kompetisi liga domestik.

Pada musim 1999-2000, Real Madrid hanya tempati peringkat kelima klasemen akhir, di bawah Deportivo La Coruna, Barcelona, Valencia, dan Real Zaragoza.

(Baca Juga: Loris Karius di Liga Champions, Jarang Kebobolan tapi Tak Banyak Tepis Tendangan)

Sedangkan pada musim 2013-2014, Real Madrid hanya menempati peringkat ketiga di bawah Atletico Madrid dan Barcelona.

Musim 2015-2016, Madrid harus kalah tipis dari Barcelona di posisi kedua klasemen akhir dengan hanya selisih dua poin.

Hal tersebut berlanjut pada musim ini, dimana Los Blancos hanya tempati posisi ketiga dan berada di bawah Barcelona serta Atletico Madrid.

 

Raihan trofi Real Madrid musim 2017-2018. . Tidak hanya Liga Champions ternyata. . Komentarnya Bolasporter? #realmadrid #championsleague

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on