Manchester United Vs Juventus = Bocah Vs Pria

By Septian Tambunan - Rabu, 24 Oktober 2018 | 13:14 WIB
Ekspresi pemain Manchester United, Marcus Rashford (kiri) dan Paul Pogba (kanan), dalam laga Grup H Liga Champions melawan Juventus di Stadion Old Trafford, Manchester, Inggris pada 23 Oktober 2018. (OLI SCARFF/AFP)

Bek legendaris Manchester United, Rio Ferdinand, mengkritik permainan mantan klubnya ketika dikalahkan Juventus dalam laga ketiga Grup H Liga Champions di Stadion Old Trafford, Manchester, Inggris, Selasa (23/10/2018) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB.

Juventus mengunci tiga poin dengan kemenangan 1-0.

Satu-satunya gol I Bianconeri dibukukan oleh Paulo Dybala pada menit ke-17.

(Baca Juga: Trio Balado Juventus Bikin Man United Terpuruk di Old Trafford)

Juventus tampil sangat mendominasi. Cristiano Ronaldo cs memimpin penguasaan bola hingga 60 persen.

Hal ini mendapat sorotan dari Rio Ferdinand.

"Jika harus mendeskripsikan pertandingan ini dengan singkat dan tajam, maka pertandingan ini seperti pria melawan bocah laki-laki," kata Rio Ferdinand seperti dilansir BolaSport.com dari BT Sport.

"Ada perbedaan besar antara kedua tim dalam kualitas mengendalikan bola," ucap Ferdinand melanjutkan.

(Baca Juga: Ditanya Peluang Arsenal Juara, Unai Emery Jawab dengan 3 Kalimat)