VIDEO - Tangis Histeris dan Sujud Syukur Seorang Fan atas Lolosnya Timnas Mesir ke Piala Dunia 2018

By Sri Mulyati - Senin, 9 Oktober 2017 | 14:59 WIB
Pemain andalan timnas Mesir, Mohamed Salah mencetak dua gol ke gawang Kongo pada Senin (9/10/2017) yang membuat negaranya bisa unjuk gigi di Piala Dunia 2018. (TWITTER/@MOSALAH22)

Kelolosan tim nasional Mesir ke Piala Dunia 2018 membuat seorang fan terharu bukan main.

Pencapaian tersebut menjadi momen bersejarah bagi timnas Mesir.

Mereka harus menunggu selama 28 tahun untuk kembali berpartisipasi di Piala Dunia setelah terakhir kali ikut serta pada 1990.

Sejarah tersebut ditentukan pada laga timnas Mesir menghadapi Kongo pada Senin (9/10/2017) dini hari WIB.

Yang membuat laga tersebut mengharukan, kepastian lolosnya timnas Mesir ditentukan secara dramatis.

(Baca Juga: VIDEO - Komentator Pertandingan Terharu Bukan Main Lihat Mesir Lolos ke Piala Dunia 2018)

Skor imbang 1-1 antara kedua timnas bertahan hingga 90 menit waktu normal.

Pemain Liverpool, Mohamed Salah, menjadi penentu kemenangan melalui gol penalti yang ia cetak di injury time babak kedua.

Tak pelak, para pemain dan ofisial timnas Mesir pun langsung turun ke lapangan untuk merayakan hasil tersebut.

Keharuan tersebut juga menular ke para penonton di rumah yang menyaksikan pertandingan melalui layar kaca.