Daftar Top Scorer Kualifikasi Piala Dunia 2018 Zona Eropa - Kegagalan Cristiano Ronaldo

By Putra Rusdi Kurniawan - Rabu, 11 Oktober 2017 | 05:22 WIB
Selebrasi striker tim nasional Polandia, Robert Lewandowski, setelah berhasil mencetak hat-trick ke gawang Armenia dalam laga Grup E babak Kualifikasi Piala Dunia 2018 di Stadion Vazgen Sargsyan anvan Hanrapetakan Marzadasht, Yerevan, Armenia, pada Kamis (5/10/2017). (KAREN MINASYAN / AFP)

Predikat pencetak gol terbanyak Kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Eropa jatuh ke tangan Robert Lewandowski, bukan Cristiano Ronaldo.

Striker timnas Polandia tersebut memuncaki tabel berbekal catatan 16 gol.

Dia sekaligus memecahkan rekor gol terbanyak pada babak kualifikasi yang sebelumnya dipegang Predrag Mijatovic dengan 14 gol. 

Selain menjadi pencetak gol terbanyak kualifikasi, Lewandowski juga mengantarkan Polandia untuk berlaga di putaran final pada tahun depan.

Polandia memuncaki Grup G dengan 25 poin.

(Baca Juga: Hasil Lengkap Kualifikasi Piala Dunia 2018 Semalam - Kegagalan Belanda dan Pesta Belgia)

Di bawah Lewandowski, ada Ronaldo berbekal koleksi 15 lesakan.

Ronaldo sebenarnya berpeluang menyalip torehan Lewandowski.

Namun, kesempatan gagal dimanfaatkan Ronaldo karena tidak mencetak gol ke gawang Swiss pada partai pamungkas.

Selanjutnya di posisi ketiga, Romelu Lukaku mengekor dengan raihan sebelas gol.