100 Fakta Piala Dunia - Dari Rekor Timnas Iran hingga Timnas Kroasia (41-60)

By Pradipta Indra Kumara - Senin, 4 Desember 2017 | 03:59 WIB
Para pemain Kroasia merayakan keberhasilan mereka lolos ke Piala Dunia 2018 setelah menang 4-1 secara agregat atas Yunani setelah hanya bermain imbang 0-0 di Stadio Georgios Karaiskaki, Piraeus, Yunani, pada Minggu (12/11/2017). (LOUISA GOULIAMAKI / AFP)

49. Meksiko telah tersingkir di babak 16 besar dalam 6 Piala Dunia terakhir.

48. Teofilo Cubillas mencetak 10 gol dan 2 assist untuk 19 gol Peru di Piala Dunia (63 persen).

47. James rodriguez adalah top scorer Kolombia di Piala Dunia 2014 dan kualifikasi Piala Dunia 2018.

46. Edinson Cavani adalah top scorer zona CONMEBOL dengan 10 gol untuk Uruguay.

45. Hanya Bolivia (18) yang mencetak gol lebih sedikit dari Argentina (19) di kualifikasi Piala Dunia zona CONMEBOL.

44. Brasil adalah satu-satunya negara yang selalu berkompetisi di Piala Dunia (21) dan punya 25 persen dari jumlah turnamen.

43. Islandia adalah negara dengan populasi paling sedikit yang berkompetisi di Piala Dunia (334 ribu jiwa).

42. Semua gol Denmark (27) di Piala Dunia, lahir di dalam kotak penalti.

41. Kroasia kalah dalam pertandingan pertama dalam 3 Piala Dunia terakhir.