Saking Jagonya Lionel Messi, Pelatih Timnas Islandia Sampai Minta Ampun

By Ade Jayadireja - Sabtu, 3 Maret 2018 | 09:40 WIB
Bek Las Palmas, Matias Aguirregaray, mencoba menghadang striker Barcelona, Lionel Messi, saat kedua tim bertemu di pekan ke-26 Liga Spanyol yang berlangsung di Stadion Gran Canaria, pada Jumat (2/3/2018). (DESIREE MARTIN / AFP)

Pelatih timnas Islandia, Heimir Hallgrimsson, memohon "pengampunan" saat berjumpa Lionel Messi dan Argentina pada Piala Dunia 2018.

Argentina dan Islandia memang sama-sama menghuni Grup D.

Bahkan, kedua tim langsung dipertemukan dalam laga pertama penyisihan grup pada 16 Juni 2018.

(Baca juga: Inilah Biang Kerok Keributan di Ruang Ganti Real Madrid)

Terkait pertemuan dengan Argentina, Heimir Hallgrimsson memohon agar Lionel Messi tidak tampil impresif supaya Islandia tak kalah telak.

"Ini baru pertandingan pertama. Jika ingin menampilkan performa terbaik, mending di laga berikutnya saja," kata pria berumur 50 tahun itu berseloroh, seperti dikutip BolaSport.com dari AS.

"Jadi, santai saja. Jangan berbuat apa-apa pada partai pertama," tutur Heimir Hallgrimsson menambahkan.

Laju Lionel Messi bersama FC Barcelona pada musim 2017-2018 memang sulit terbendung.

(Baca juga: Kiper Sakti Man City Tak Mempan Dibobol Lewat Penalti)

Dari 40 penampilan di semua kompetisi, megabintang berumur 30 tahun itu sanggup menggelontorkan 31 gol.

Barca pun masih berpeluang besar untuk mengakhiri musim dengan gelar Liga Spanyol, Copa del Rey, dan Liga Champions.

Messi sendiri saat ini menjadi pemain tersering yang mencetak gol via tendangan bebas di lima liga top Eropa. 

Bintang Barcelona, Lionel Messi, menjadi pemain yang paling banyak mencetak gol melalui tendangan bebas musim ini.

Lionel Messi kembali menunjukan kepiawaiannya dalam mengekseskusi tendangan bebas ketika sukses mencetak satu gol saat Barcelona bertandang ke markas Las Palmas di Stadion Gran Canaria, Jumat (2/3/2018) dini hari WIB.

Gol tendangan bebas Lionel Messi pada menit ke-21 tersebut sempat membawa Barcelona unggul 1-0 terlebih dahulu.

(Baca Juga: Salah Satu Striker Termahal Liga China Kini Bebas Transfer)

Namun, Barcelona gagal meraih hasil maksimal setelah Jonathan Calleri sukses menyamakan kedudukan menjadi 1-1 lewat tendangan penalti pada menit ke-48.

Terlepas dari hasil akhir, gol tendangan bebas Lionel Messi ke gawang Las Palmas ini juga mengukuhkannya sebagai pemain dengan gol terbanyak dari tendangan bebas musim ini.

Data yang diperoleh BolaSport.com dari Opta, Pemain 30 tahun ini total telah mencetak empat gol dari tendangan bebas musim ini.

Jumlah ini lebih banyak satu gol dari bintang PSG, Neymar serta kapten Olympique Lyon, Nabil Fekir yang sama-sama mencetak tiga gol dari tendangan bebas.

 

Akankah Zinedine Zidane akan bernasib sama dengan pelatih Real Madrid sebelum-sebelumnya? . #ligaspanyol #realmadrid #zidane

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on