Blunder Pemain Debutan Musnahkan Kemenangan Inggris atas Italia di Wembley

By Verdi Hendrawan - Rabu, 28 Maret 2018 | 04:40 WIB
Bek tim nasional Inggris, James Tarkowski (kiri), saat berduel dengan penyerang timnas Italia, Federico Chiesa, dalam laga uji coba yang digelar di Stadion Wembley, London, Inggris, pada Selasa (27/3/2018). (IAN KINGTON / AFP)

Namun, peluang striker Leicester City itu masih belum cukup untuk menaklukan kiper Gianluigi Donnarruma.

Baru pada menit ke-26, Vardy sukses mencetak gol untuk Inggris.


Striker tim nasional Inggris, Jamie Vardy (tengah), saat merayakan gol yang ia cetak ke gawang Italia bersama Jesse Lingard (kiri) dan Raheem Sterling dalam laga uji coba di Stadion Welmbley, London, Inggris, pada Selasa (27/3/2018).(GLYN KIRK / AFP)

Berawal dari aksi indivudu Raheem Sterling yang dilanggar oleh para pemain bertahan Italia, tendangan bebas dilakukan dengan cepat oleh Jesse Lingard yang berada di dekat lokasi kejadian.

Bola pun langsung diberikan Lingard kepada Vardy yang berdiri sedikit bebas sebelum diakhiri dengan sebuah tembakan keras yang tak mampu diantisipasi Donnarumma.

Pada menit ke-35, timnas Inggris hampir menggandakan kedudukan melalui tandukan Tarkowski, tetapi bola masih membentur pemain bertahan Italia.

Di sisa laga babak pertama, tidak banyak hal penting yang terjadi dan membuat keunggulan 1-0 untuk timnas Inggris bertahan hingga jeda.

(Baca Juga: Penyerang Berparas Tampan Buat Filipina Cetak Sejarah dengan Lolos ke Piala Asia 2019)

Pada babak kedua, performa timnas Inggris semakin baik dan memiliki penguasaan bola lebih banyak dari sebelumnya.

Beberapa peluang pun mampu diciptakan, meski sulit untuk menjadi gol.