Timnas Myanmar Bersama Pelatih Baru Memulai Kampanye Menuju Piala AFF 2018

By Estu Santoso - Senin, 21 Mei 2018 | 21:20 WIB
Pelatih anyar timnas Myanmar asal Jerman, Antoine Hey menjawab pertanyaan wartawan lokal pada 16 Mei 2018. (Dok. Federasi Sepak Bola Myanmar)

Namun, duo bintang timnas Myanmar yang main di Liga Thailand, Kyaw Ko Ko dan Aung Thu, dipastikan absen.

Ko Ko yang merupakan striker Chiang Rai United absen karena cedera lutut.

(Baca juga: Pemain Terbaik Dunia 2006 Terancam Menganggur, Efek dari Krisis Juara Liga Super China)

Sedangkan Aung Thu yang produktif bersama Police Tero juga tak bisa gabung karena dibutuhkan klubnya.

Laga timnas Myanmar kontra China ini bisa jadi pemanasan awal mereka bersama pelatih baru menuju Piala AFF 2018 akhir tahun ini.

Myanmar pada fase penyisihan Grup A bersaing dengan Malaysia, Vietnam, Kamboja, dan Laos.

(Baca juga: Lawan Terakhir Timnas Indonesia pada Penyisihan di Piala AFF 2018 Berpeluang Punya Pelatih Baru)

Daftar Pemain Timnas Myanmar Kontra China

Kiper: Kyaw Zin Htet (Yangon United), Kyaw Zin Phyo (Magwe)

Belakang: Zaw Min Tun, Min Kyaw Khant (Yangon United), Htike Htike Aung, David Htan (Shan United), Nanda Kyaw (Magwe), Ye Yint Aung, Thein Than Win (Yadanarbon)

Gelandang: Hlaing Bo Bo, Ye Ko Oo, Si Thu Aung, Myo Ko Tun (Yadanarbon), Maung Maung Lwin, Kyaw Zin Oo (Yangon United), Wai Yan Oo (Myawady), Maung Maung Soe (Magwe), Yan Naing Oo (Shan United)

Penyerang: Zin Min Tun, Dway Ko Ko Chit (Shan United), Aee Soe (Yangon United), Aung Myint Tun (Magwe).