Calon Lawan Indonesia pada Piala Asia U-19 Babak Belur di Toulon Tournament 2018

By Estu Santoso - Sabtu, 2 Juni 2018 | 23:21 WIB
Para pemain timnas U-20 Qatar jelang laga kontra timnas U-20 Meksiko pada laga perdana Grup A fase penyisihan Toulon Tournament 2018 di Stade de Lattre-de-Tassigny, Aubagne, 26 Mei 2018. (facebook.com/QatarFootballAssociation)

21 Qatar yang banyak memainkan pemain U-19 terpuruk pada Toulun Tournament 2018 di Prancis. Pada turnamen ini, Qatar tak memakai jasa pemain potensial berdarah Indonesia, Andri Syahputra.

Timnas U-21 Qatar telah menyelesaikan perjuangan mereka pada fase penyisihan Grup A Toulon Tournament 2018 di Prancis.

Hasilnya, anak asuh Bruno Pinheiro tak pernah menang dalam tiga partai yang mereka jalani.

Yang paling anyar, Qatar dibungkam Inggris dengan skor 4-0 pada Jumat (1/6/2018).

(Baca juga: Piala Dunia 2018 - Jadwal Lengkap Grup D, Lionel Messi Langsung Bertemu Tim Debutan)

Sebelumnya pada dua laga awal, mereka kalah saat partai pertama dan imbang untuk laga kedua.

Qatar kalah 1-4 dari Meksiko pada laga perdana turnamen ini, 26 Mei 2018.

Tiga hari kemudian, mereka imbang 1-1 dengan China setelah sempat unggul 1-0 sampai menit ke-79.

(Baca juga: Menuju Piala AFF 2018, Pelatih Timnas Malaysia Galau karena Keadaan Pemain Mereka)

Catatan kurang bagus dari Qatar ini tentu membuat mereka harus putar otak.