Timor Leste Main Keras, Filipina Kalah Telak

By TB Kumara - Selasa, 7 Agustus 2018 | 10:14 WIB
Pemain Timor Leste (merah) berusaha lepas dari kawalan pemain Filipina (biru) pada laga AFF U16 Grup A di Stadion Gelora Joko Samudro Gresik, Senin (6/8/2018). (TB KUMARA/BOLASPORT.COM)

Bermain lebih menyerang Timor Leste kalahkan Filipina dengan skor 4-1 pada laga Grup A AFF U-16 di Stadion Gelora Joko Samudro Gresik, Senin (6/8/2018).

Empat gol anak didik Joao M Araujo ini dicetak oleh Aro Da Silva S. Da Cruz (51'), Osorio Angelo Da Costa Gusmao (53'), dan Joel C Gomes (55' dan 65'). Sedangkan satu gol Filipina di cetak oleh Antoine Ortega menit ke-22.

(Baca Juga: Manchester United Tolak Tawaran Menggiurkan dari Barcelona untuk Lepas Paul Pogba?)

Usai laga, pelatih Timor Leste, Joao M da S. Araujo mengatakan, dirinya sangat puas dengan permainan anak didiknya.

Meskipun peluang untuk lolos sangat kecil, tapi kemenangan ini menambah poin.

(Baca Juga: Sinyal Positif Ross Barkley untuk Unjuk Gigi di Chelsea)

"Kami bermain bagus, lebih cepat dan menyerang. Situasi ini sangat bagus bagi kami. Permainan tadi yang saya inginkan, memancing lawan naik dan kita serang. Hasil yang memuaskan," ujar Joao selepas laga.

Pelatih yang pernah mengenyam ilmu sepak bola di Surabaya ini menambahkan selain permainan sudah meningkat, lebih bagus lagi poin bertambah untuk perbaiki peringkat klasemen.

Saat ditanya tentang permainan keras menjurus kasar yang dikeluhkan pelatih Filipina, Joao menyebut Itu biasa terjadi dalam sepak bola.