Malam Ini, Timnas Indonesia Kedatangan Pemain Lagi

By Mochamad Hary Prasetya - Senin, 23 April 2018 | 19:37 WIB
Pelatih timnas Indonesia U-23, Luis Milla, memberikan instruksi saat memimpin jalannya pemusatan latihan di Lapangan ABC Senayan, Jakarta, Selasa (20/2/2018). Pemusatan latihan ini dilakukan jelang Asian Games 2018. ( FERI SETIAWAN/BOLASPORT.COM )

Timnas Indonesia sudah mulai menggelar  latihan di Lapangan ABC, Senayan, Jakarta Pusat, Senin (23/4/2018). Latihan ini sebagai persiapan pasukan Luis Milla mengikuti turnamen PSSI Anniversary Cup 2018.  

Dari 24 pemain yang dipanggil pelatih timnas Indonesia, Luis Milla, hanya baru 15 nama yang hadir dalam sesi latihan perdana sore hari ini.

Sebanyak sembilan nama pun absen.

Mereka adalah Andritany Ardhiyasa (Persija Jakarta), Rezaldi Hehanussa (Persija Jakarta), Ricky Fajrin (Bali United), Ilija Spasojevic (Bali United), Muhammad Hargianto (Bhayangkara FC), Awan Setho (Bhayangkara FC), I Putu Gede (Bhayangkara FC), Irfan Jaya (Persebaya Surabaya), dan Saddil Ramdani (Persela Lamongan). Khusus Irfan Jaya dikabarkan sedang sakit tipes dan akan digantikan oleh kiper Persebaya Surabaya, Miswar Saputra.

Asisten pelatih timnas Indonesia, Bima Sakti, mengatakan rencananya malam hari ini ada beberapa pemain yang segera bergabung di Jakarta.

Sisanya, Bima Sakti berharap dalam waktu dekat pemain lainnya bisa segera datang.

"Rencananya malam ini ada yang datang dari Bhayangkara FC dan Bali United," kata Bima Sakti, Senin (23/4/2018).

Bima Sakti juga mengatakan bahwa Saddil Ramdani absen dalam latihan perdana ini karena sedang ada urusan di sekolahnya.

Winger Persela itu dijadwalkan bergabung pada Jumat (27/4/2018).

Sedangkan untuk dua pemain Persija akan baru bergabung pada Rabu (25/4/2018), setelah bertanding melawan Tampines Rovers dalam laga terakhir Grup H Piala AFC 2018 di Stadion Jalan Besar, Singapura, Selasa (24/4/2018).

Sementara untuk Miswar Saputra pengganti Irfan Jaya masih menunggu surat dari PSSI untuk memanggilnya lewat klub Persebaya.