Manajer Baru Timnas U-19 Indonesia Dapat Apresiasi dari Eks Pelatih Timnas

By Yosrizal - Senin, 21 Mei 2018 | 17:01 WIB
Timnas U-19 melakukan pemanasan saat mengikuti pemusatan pelatihan di lapangan Universitas Negeri Yogyakarta, Sabtu (19/5/2018). (GONANG SUSATYO/BOLASPORT.COM)

Begitu tersiar kabar bahwa mantan CEO Semen Padang, Daconi, ditunjuk PSSI menjadi Manajer Timnas U-19 Indonesia, ratusan ucapan selamat dan dukungan membanjiri ponsel pria 47 tahun itu.

Semuanya memberikan apresiasi dan dukungan kepada lelaki asal Lampung itu, termasuk mantan pelatih Semen Padang, Nilmaizar.

Pelatih asal Payakumbuh itu mengaku bangga dan yakin kalau mantan bosnya di Semen Padang itu bakal mampu mengemban tugasnya dengan baik.

(Baca Juga: Bukan Meraih Trofi, Ini Arti Kemenangan Sesungguhnya bagi Aljazair pada Piala Thomas 2018)

“PSSI telah menunjuk orang tepat. Saya tau Pak Daconi. Ia pekerja keras dan totalitas dalam setiap tugas yang diberikan kepadanya. Lagi pula ia punya pengalaman di sepak bola,” kata Nilmaizar.


Nilmaizar berpose di depan toko baru miliknya, yang memakai nama NM alias Nilmaizar.(YOSRIZAL/BOLASPORT.COM)

Selain itu, mantan pelatih Timnas Senior pada Piala AFF 2012 itu yakin kalau Daconi bisa menjadi duet yang pas untuk pelatih Indra Sjafri. Karena ia mengenal Daconi sebagai orang yang sangat fleksibel dalam segala hal.

Hal itu juga dirasakan Nil saat mantan Kepala Departemen Produksi PT Semen Padang tersebut menjadi Direktur Teknik Kabau Sirah sampai menjadi Dirut PT Kabau Sirah Semen Padang.

(Baca Juga: Stefano Lilipaly Ungkap Rahasia Cetak Lima Gol Beruntun)

“Beliau adalah CEO yang bisa mengayomi dan memimpin di semua lini. Itu tak lepas dari kepiawaian dan kecerdasan dan komitmennya yang tinggi. PSSI tak salah menunjuk orang,” katanya kepada BolaSport.com.