Indra Sjafri Ingin Timnas U-19 Indonesia Bertemu Negara Ini di Final Piala AFF U-19

By Aditya Fahmi Nurwahid - Selasa, 10 Juli 2018 | 10:15 WIB
Firza Andika (nomor 11) memeluk pelatih timnas U-19 Indonesia, Indra Sjafri, usai laga Indonesia kontra FIlipina pada babak penyisihan grup Piala AFF U-19 di Stadion Gelora Delta Sioarjo, Kamis (5/7/2018). (SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM )

Laga terakhir penyisihan Grup B antara Malaysia kontra Myanmar dan Timor Leste melawan Kamboja, Selasa (10/7/2018), akan menentukan siapa yang akan menjadi wakil di semifinal.

(Baca juga: Siapa Sih yang Tak Ingin Menguangkan Lionel Messi?)


Kapten timnas U-19 Indonesia, Nurhidayat Haji Haris, saat berlaga melawan Thailand di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Senin (9/7/2018).(SUCI RAHAYU / BOLASPORT.COM)

"Kita tunggu saja hasil pertandingan besok," kata Indra Sjafri dalam konferensi pers usai laga melawan Thailand, Senin (9/7/2018).

"Siapapun yang lolos (sebagai juara Grup B) kita akan siap untuk (laga) itu," ucap Indra Sjafri menambahkan.

Namun, Indra Sjafri mengaku berharap bisa melakoni rematch melawan Thailand di partai final Piala AFF U-19.

"Mudah-mudahan kita bisa bertemu dengan Thailand lagi di final," ujar Indra Sjafri.