Timnas U-16 Indonesia Berpeluang Ukir Sejarah dalam Edisi 2018, Berikut Daftar Juara Piala AFF U-16

By Nungki Nugroho - Rabu, 8 Agustus 2018 | 14:14 WIB
Pemain timnas U-16 Indonesia, Bagas Kahfa dan Bagus Kahfi, menjelang dimulainya laga melawan Myanmar pada laga kedua Grup A Piala AFF U-16 2018 di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Jawa Timur, Selasa (31/07/2018). ( SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM )

Lolos ke semifinal, tim nasional U-16 Indonesia berpeluang mengukir sejarah dengan mempersembahkan trofi gelar juara di ajang Piala AFF U-16 2018.

Skuat Garuda Asia tampil mengesankan pada babak grup Piala AFF U-16 2018.

Lima pertandingan disapu bersih dengan kemenangan.

Kini, Malaysia menjadi lawan selanjutnya timnas U-16 Indonesia di babak semifinal.

(Baca Juga: Victor Igbonefo Masuk Dalam Skuat Pemain Terbaik Asia Bersama Xavi Hernandez)


(Baca Juga: Pemain Lokal Tetap Dominasi Gelar Pemain Terbaik Pekan Ini di Liga 1 2018)

David Maulana dkk memiliki peluang besar untuk mengukir sejarah pada kompetisi antar-remaja Asia Tenggara ini.

Pasalnya, Indonesia belum sekali pun meraih gelar juara Piala AFF untuk kalangan usia di bawah 16 tahun.

Prestasi terbaik skuat Garuda Asia adalah menjadi runner-up pada gelaran Piala AFF U-16 2013 yang dihelat di Myanmar.