Seusai Dikalahkan Timnas U-23 Indonesia, Inilah Komentar Pelatih Taiwan

By Mochamad Hary Prasetya - Minggu, 12 Agustus 2018 | 21:47 WIB
Logo Asian Games 2018. ( Inasgoc )

Timnas U-23 Indonesia berhasil menang telak dengan skor 4-0 saat menghadapi timnas U-23 Taiwan. Laga ini adalah partai Grup A sepak bola Asian Games 2018 dan terlaksana di Stadion Patriot, Bekasi, Jawa Barat, Minggu (12/8/2018).

Seusai pertandingan, pelatih timnas U-23 Taiwan, Pen Wushung mengungkapkan alasan anak asuhnya bisa kalah dari tuan rumah.

Wushung mengatakan, timnya sudah bermain dengan baik dalam laga tersebut.

(Baca juga: Ryuji Utomo Starter dan Main Penuh, Klubnya Pesta Enam Gol di Liga Thailand)

Namun, timnas U-23 Indonesia dinilai bermain disiplin sehingga mampu melepaskan empat gol ke gawang timnya.

Keempat gol timnas U-23 Indonesia dicetak oleh Stefano Lilipaly (2), Alberto Goncalves, dan Muhammad Hargianto.

(Baca juga: Eks Penyerang Arema FC Cetak Gol, Persipura Kalah dari PS Tira)

Semua gol itu diciptakan pada babak kedua.

”Kami sudah bermain bagus, tetapi harus menerima kekalahan ini,” kata Wushung selepas pertandingan kepada awak media termasuk BolaSport.com.