Mantan Pemain Arema FC Siap Ubah Nasib Singapura di Piala AFF 2018

By Metta Rahma Melati - Kamis, 6 September 2018 | 12:23 WIB
Bek timnas Singapura, Baihakki Hkaizan (kanan), berupaya mengontrol bola dibayangi pemain timnas Jepang, Mu Kanazaki, dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2018 Grup E di Singapura, pada 12 November 2015. (ROSLAN RAHMAN/AFP)

Mantan pemain asing Arema FC, Noh Alam Shah siap bekerjasama dengan Fandi Ahmad untuk menangani timnas Singapura di Piala AFF 2018.

Noh Alam Shah akan menjadi asisten pelatih Fandi Ahmad untuk timnas Singapura yang akan berlaga di Piala AFF 2018.

Mantan pemain Arema FC memegang rekor gol Piala AFF dengan 17 gol secara total.

Berbekal pengalamannya berkarier sebagai pemain sepak bola, Alam Shah dianggap cocok untuk bekerja dengan Fandi Ahmad dalam pencarian gelar kelima Singapura di Piala AFF.

"Bagian tersulit adalah membiarkan mereka (para pemain) tahu bahwa saya tidak sama dengan Alam Shah sebelumnya," kata Alam Shah, dikutip BolaSport.com dari Fox Sports Asia.

"Mereka sering melihat saya bermain dan anak-anak muda telah mendengar cerita dan menonton video tentang siapa saya (sebagai pemain) tetapi saya benar-benar orang yang berbeda sekarang dan sulit bagi mereka pada awalnya," ujarnya.

Shah Alam memaparkan bahwa ia percaya dengan Fandi Ahamd, legenda timnas Singapura itu adalah alasan mengapan semuan pemain ingin melakukan sesuatu untuknya.

(Baca Juga: Piala AFF 2018 - Satu Grup dengan Indonesia, Filipina Ditukangi Eks Pelatih Klub Liga 1)


"Kami mencoba untuk mengubah keadaan dan menjadi sukses, seperti baru-baru ini, saya telah pergi ke Malaysia bersama Eric (Ong) - manajer tim Singapura - untuk berbicara dengan Safuwan (Baharudin), Faris (Ramli) dan mereka semua bersemangat untuk pergi," ujar Alam Shah.