Rezaldi dan Andritany Tak Dipanggil Timnas, Pemain Ini Jadi Satu-satunya Wakil dari Persija Jakarta

By Irfa Ulwan - Kamis, 6 September 2018 | 17:38 WIB
Pemain timnas U-23 Indonesia, Riko Simanjuntak, diadang pemain timnas U-23 Thailand, di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Minggu (3/6/2018). (HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLASPORT.COM)

Dua pemain Persija Jakarta yang memperkuat timnas U-23 Indonesia di Asian Games 2018, Rezaldi Hehanussa dan Andritany Ardhiyasa tak dipanggil timnas Indonesia jelang menghadapi Mauritius. Sebagai gantainya, Riko Simanjuntak kembali dipanggil memperkuat tim Garuda.

Pemanggilan tersebut dimaksudkan untuk menghadapi Mauritius pada agenda uji coba internasional pada 11 September 2018.

Laga itu sendiri akan dihelat di Stadion Patriot Chandrabhaga, Kota Bekasi.

Pelatih timnas senior Indonesia sementara, Danurwindo dan Bima Sakti Tukiman memanggil 20 pemain untuk lebih dahulu dipersiapkan sebelum turun di medan laga.

Dari ke-20 nama-nama tersebut, tak ada nama dua pilar andalan Persija Jakarta, Andritany Ardhiyasa dan Rezaldi Hehanussa.

(Baca juga: Link Alternatif Live Streaming Persija Jakarta Vs Selangor FA)

Rezaldi dan Andritany merupakan pilihan favorit bagi Luis Milla untuk mengisi lini belakang timnas.

Dalam ajang Asian Games 2018, misalnya, terkhusus Bagol--sapaan akrab Andritany--ia tak tergantikan di bawah mistar Garuda Muda.

Sedangkan Bule--panggilan Rezaldi--empat kali berlaga dari total lima pertandingan yang dijalani timnas U-23 Indonesia.