Dikabarkan Gantikan Luis Milla, Pelatih asal Skotlandia Mengaku Panen Pesan

By Adif Setiyoko - Kamis, 13 September 2018 | 10:03 WIB
Pelatih timnas U-23, Luis Milla mengobrol santai dengan asistennya Bima Sakti menjelang laga uji coba melawan Bali United di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Selasa (31/7/2018). ( YAN DAULAKA/BOLASPORT.COM )

Sementara itu, Simon tak menampik saat diklarifikasi soal kabar ini.

(Baca Juga: Berita Timnas Indonesia - 5 Kunci Sukses Skuat Garuda Hingga Pelatih Mauritius Jatuh Hati pada Suporter)

Eks pelatih timnas Filipina ini menganggap panggilan menjadi pelatih timnas Indonesia adalah sebuah kehormatan bagi dirinya.

"Tentang tim nasional, saya rasa saya mengetahui sebanyak yang Anda ketahui. Banyak isu di media sosial, saya banyak mendapat pesan menanyakan ada apa," kata Simon kepada wartawan di Stadion PTIK, Jakarta, Rabu (12/9/2018).

"Ketika disebut bahwa saya kandidat untuk melatih timnas, itu merupakan kehormatan untuk saya," ujarnya menambahkan.

Kendati demikian, Simon mengaku masih menjaga fokus untuk memimpin Bhayangkara FC yang sudah mulai berkompetisi di Liga 1.

"Rumor ini sama sekali tidak mengganggu saya sebagai pelatih Bhayangkara. Saya tetap fokus untuk Bhayangkara mempertahankan gelar," tutur eks pelatih timnas Filipina itu.

"Yang saya pikirkan saat ini adalah menang dan terus menang bersama tim ini," ucapnya.