Mantan Pelatih Timnas Indonesia Jagokan Tim Lain Juara Piala AFF 2018

By Taufan Bara Mukti - Kamis, 13 September 2018 | 11:38 WIB
Mantan pelatih tim nasional Indonesia, Alfred Riedl. ( FERNANDO RANDY/BOLA )

Mantan pelatih timnas Indonesia, Alfred Riedl, menjagokan Vietnam sebagai juara Piala AFF 2018.

Gelaran Piala AFF 2018 akan dimulai pada 8 November hingga 15 Desember 2018.

Timnas Indonesia berada di Grup B dalam ajang tersebut bersama Thailand, Filipina, Singapura, dan Timor Leste.

Mantan pelatih timnas Indonesia, Alfred Riedl, justru menjagokan tim lain menjuarai AFF 2018.

(Baca Juga: Link Live Streaming Persib Vs Arema FC - Duel Maung Vs Singo)


Pelatih yang membesut Indonesia pada 2010-2011 dan 2013-2014 itu menyebut timnas Vietnam punya kans besar dalam kompetisi tersebut.

Menurut Riedl, prestasi timnas U-23 Vietnam yang mampu menembus semifinal Asian Games 2018 menjadi tolok ukur keberhasilan mereka.

"Timnas U-23 Vietnam bermain sangat baik di Asian Games. Mereka menjadi satu-satunya tim Asia Tenggara yang mampu menembus semifinal," ujar Alfred Riedl dilansir BolaSport.com dari laman Vietnam, Bongda.

(Baca Juga: Pakai Baju Perang Baru saat Lawan Mauritius, Begini Transformasi Jersey Timnas Indonesia)