Kalahkan Palestina, Langkah Awal yang Manis Timnas U-16 Putri Indonesia di Kyrgistan

By Estu Santoso - Sabtu, 15 September 2018 | 16:28 WIB
Suka cita pemain timnas U-16 putri Indonesia seusai membobol gawang timnas U-16 putri Palestina pada laga pertama Grup D kualifikasi Piala Asia U-16 Wanita 2019 di Dolen Omurzakov Stadium, Bishkek, Kyrgistan, 15 September 2018. (twitter.com/theafcdotcom)

16 putri Indonesia memulai perjuangan pada kualifikasi Piala Asia U-16 Wanita 2019 dengan kemenangan. Mereka menumbangkan timnas U-16 putri Palestina, Sabtu (15/9/2018) siang WIB.

Timnas U-16 putri Indonesia menang tipis 3-2 atas timnas U-16 putri Palestina di Dolen Omurzakov Stadium, Bishkek, Kyrgistan.

Ini adalah partai perdana Grup D kualifikasi Piala Asia U-16 Wanita 2019.

Laga baru jalan tujuh menit, Indonesia sudah sanggup unggul.

(Baca juga: Oscar Sumbang Brace, Shanghai SIPG Menang plus Cetak Lima Gol untuk Kuasai Liga Super China)

Annia Febiana menjadi pencetak gol perdana skuat asuhan Rully Nerre.

Tiga menit unggul 1-0, Indonesia kembali membobol gawang Palestina.

(Baca juga: Eks Winger dan Gelandang Serang Atletico Madrid Mandul, Klub China Ini Tetap Menang via Gol Bek Mereka)

Kali ini, Sheva Imut Furyzcha yang jadi pencetak gol kedua Indonesia.