Preview Indonesia Vs UEA - Garuda Nusantara Galak di Babak Kedua, tetapi UEA Lebih Garang dan Konsisten

By Adif Setiyoko - Rabu, 24 Oktober 2018 | 04:25 WIB
Witan Sulaeman (tengah) selebrasi gol bersama Nurhidayat Haji Haris dan Egy Maulana Vikri. Timnas U-19 Indonesia menang 3-1 atas Timnas U-19 Taiwan dalam laga perdana Grup A Piala Asia (Piala AFC) U-19 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (18/10/2018) malam WIB. ( FERI SETIAWAN/HARIAN SUPERBALL )

Menjelang laga krusial melawan timnas U-19 Uni Emirat Arab pada laga pamungkas Grup A Piala Asia U-19 2018, timnas U-19 Indonesia memiliki sejumlah catatan penting.

Duel antara timnas U-19 Indonesia melawan Uni Emirat Arab akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (24/10/2018), pukul 19.30 WIB.

Untuk memastikan satu tiket lolos ke babak selanjutnya, timnas U-19 Indonesia mengusung misi wajib menang saat menghadapi Uni Emirat Arab.

(Baca Juga: Abdulrasheed Umaru Merasa Kecewa Usai Cetak 3 Gol ke Gawang Timnas U-19 Indonesia)

Jelang laga hidup-mati tersebut, BolaSport.com menyajikan statistik gol kedua tim selama dua laga di fase grup.

Berikut catatan penting yang wajib diwaspadai armada asuhan Indra Sjafri jelang laga melawan Uni Emirat Arab:

Distribusi gol timnas U-19 Indonesia


Distribusi gol timnas U-19 Indonesia menjelang laga krusial melawan Uni Emirat Arab pada laga pamungkas Grup A Piala Asia U-19 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (24/10/2018), pukul 19.30 WIB.(DIMAS KEN HUDAYATO/BOLASPORT.COM)

Sebelum bersua Uni Emirat Arab, timnas U-19 Indonesia mampu mencetak 8 gol dan menderita kebobolan sebanyak 7 gol dari dua laga di Grup A, dengan raihan satu menang dan sekali kalah.

Sementara dari segi distribusi gol, armada asuhan Indra Sjafri menunjukkan produktivitas pada babak kedua.