Piala AFF Futsal 2018 - Indonesia Vs Thailand, Pemandangan Berbeda di Tribune

By Ramaditya Domas Hariputro - Jumat, 9 November 2018 | 16:12 WIB
Tribune sisi timur GOR UNY pada laga semifinal timnas futsal Indonesia melawan Thailand, Jumat (9/11/2018). (RAMADITYA DOMAS/BOLASPORT.COM)

Pemandangan berbeda tampak di tribune GOR UNY, Yogyakarta, Jumat (9/11/2018) siang pada laga timnas futsal Indonesia versus Thailand.

Laga timnas futsal Indonesia melawan Thailand merupakan partai semifinal Piala AFF Futsal 2018.

Skuat timnas futsal Thailand unggul pada babak pertama dengan skor dua gol tanpa balas.

Terlihat pemandangan berbeda dalam tribune GOR UNY, Yogyakarta dalam laga semifinal timnas futsal Indonesia.

Animo penonton tampak menurun jika dibanding dengan tiga laga Indonesia di fase grup.

(Baca Juga: Timnas Indonesia, 11 Isi Hati Beto Goncalves)

Jika pada tiga laga sebelumnya nyaris tak bercelah, kali ini justru terlihat banyak sisi tribune yang sepi.

Terutama saat laga skuat Garuda melawan Malaysia, dimana masih banyak suporter yang tak bisa masuk karena belum mendapat tiket.

Pada laga semifinal ini memang panitia penyelenggara menerapkan sistem tiket berbayar.

Hal ini merupakan aturan baru, karena pada tiga laga fase grup timnas futsal Indonesia tak ada sistem tiket berbayar.