Piala AFF 2018 - Media Asing Sebut Kegagalan Timnas Indonesia Jadi Pertanda Baik Untuk Skuat Garuda

By Rara Ayu Sekar Langit - Selasa, 13 November 2018 | 18:05 WIB
Para pemain timnas Indonesia berlatih di lapangan Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada Senin (12/11/2018) jelang laga Piala AFF 2018 kontra Timor Leste. (CLARENTIA WIJNTA/BOLASPORT.COM)

Kekalahan atas Singapura juga menjadi kali kedua bagi Indonesia tak mampu mencetak gol di partai pembuka Piala AFF.

Pertama kali Indonesia tak mampu mencetak gol pada partai pertama Piala AFF 2002.

Skuat Garuda saat ini bermain imbang 0-0 kontra Myanmar pada laga pembuka Grup A Piala AFF 2012 yang dihelat di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

Namun Indonesia kembali lolos ke babak semifinal sebagai runner-up Grup untuk mendampingi timnas Vietnam.

Jika melihat dari sejarah tersebut, kegagalan Indonesia di laga awal Piala AFF bukanlah mimpi buruk.

Indonesia mengalami kekalahan di laga pertama namun berhasil bangkit bahkan mampu mencapai final.