Piala AFF 2018 - Timnas Indonesia Tak Diuntungkan saat Jumpa Thailand, Ini Alasannya

By Nungki Nugroho - Rabu, 14 November 2018 | 15:06 WIB
Striker timnas Indonesia, Alberto Honcalves (kiri) mencoba lepas dari kawalan kapten Timor Leste, Nataniel de Jesus Reis pada laga kedua Grup B Piala AFF 2018 di SUGBK, 13 November 2018. (FERI SETIAWAN/SUPERBALL.ID)

(Baca juga: Piala AFF 2018 - Timnas Indonesia Terbebani Masalah, Satu Posisi Jadi Perjudian)

3. Perjalanan away


Para pemain timnas Indonesia merayakan kemenangan atas Timor Leste pada laga kedua Piala AFF 2018 yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (13/11/2018).(Tribunnews.com)

Timnas Thailand juga tak memerlukan perjalanan selepas menang 7-0 atas Timor Leste pada laga pertama Grup B Piala AFF 2018.

Pasalnya, pertandingan kontra Timor Leste juga digelar di Stadion Rajamangala, Bangkok pada Jumat (9/11/2018).

Itu artinya, kondisi fisik para pemain Thailand boleh jadi tak terganggu karena perjalanan panjang.

Berbeda dengan tim Garuda yang harus melakoni dua penerbangan dari Singapura ke Indonesia dan dari Indonesia ke Thailand.

Namun begitu, Andik Vermansah tetap yakin bahwa timnas Indonesia mampu meraih kemenangan atas Thailand.

"Kami ingin mengalahkan tuan rumah Thailand," ucap winger timnas Indonesia tersebut sebagaimana dikutip BolaSport.com dari laman resmi PSSI.

Duel antara Indonesia versus Thailand akan disiarkan secara langsung oleh televisi nasional RCTI pada pukul 18.30 WIB.

(Baca juga: Piala AFF 2018, Timnas Indonesia Senasib dengan Malaysia saat Jalani Partai Kedua)

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Klasemen sementara Grup B Piala AFF 2018. #pialaaff2018 #aff2018 #indonesia #timnas #timnasindonesia #timnasday

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on