Jelang Hadapi Thailand di Piala AFF 2018, Striker Timnas Indonesia Ini Khawatir

By Deodatus Kresna Murti Bayu Aji - Kamis, 15 November 2018 | 13:47 WIB
Striker timnas Indonesia, Beto Goncalves (kiri), merayakan gol saat melawan Myanmar pada laga uji coba di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Jawa Barat. Rabu (10/10/18). ( MUHAMMAD BAGAS/BOLA )

"Rasanya, kaki juga gatal ingin membantu mereka di lapangan,” ujarnya dilansir BolaSport.com dari laman resmi Sriwijaya FC.

Namun dirinya merasa lega dengan kemenangan Sriwijaya FC dengan skor 2-0 atas Barito Putera.

(Baca juga: Eks Pemain Arema FC Gigit Jari Pasca-klubnya Menjuarai Piala Malaysia 2018)

Eks pemain Persipura ini pun mengucapkan selamat bagi rekan-rekannya.

“Selamat rekan-rekan, semua bermain baik tadi, Risky (Dwi Ramadhana), Esteban Viscarra, Nur Iskandae, Marco Meraudje, Alan (Henrique) dan semuanya bekerja keras. Saya sangat percaya dengan tim ini,” ucapnya.

(Baca Juga: Piala AFF 2018 - Bima Sakti Tak Jamin Pemain Senior di Timnas Indonesia Bakal Tampil Saat Hadapi Thailand)

Karena hal itu, Beto pun bertekad berjuang keras untuk Indonesia, supaya bisa berprestasi pada Piala AFF 2018.

Sriwijaya FC dan timnas menang, saya sangat senang," ucap Beto.

(Baca juga: Eks Bek Semen Padang Kekal Bersama Klub Malaysia yang Keuangannya Bermasalah)

"Saya juga bisa ke timnas karena perjuangan gigih dari manajemen yang membuat saya bisa dinaturalisasi, semoga baik timnas maupun Sriwijaya FC ke depan semua bisa berprestasi lebih baik."

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

GRUP B PIALA AFF 2018 FT: Indonesia 3-1 Timor Leste #pialaaff2018 #aff2018 #timnas #timnasindonesia #timnasday

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on