Cristian Gonzales Masih Jadi Pemain Naturalisasi Terbaik di Timnas Indonesia

By Ramaditya Domas Hariputro - Kamis, 22 November 2018 | 10:07 WIB
Striker Arema FC, Cristian Gonzales saat membela timnya kontra tuan rumah Persib pada laga pembuka Liga 1 musim 2017 di Stadion GBLA, Kota Bandung, 15 April 2017. ( HERKA YANIS PANGARIBOWO/JUARA.NET )

Dari 31 laga bersama skuat Merah Putih, pemain kelahiran Uruguay sudah membuat 13 gol.

Setelah nama Gonzales dibilang moncer pada Piala AFF 2010, skuat Garuda terus memanggil pemain naturalisasi untuk gelaran dua tahunan itu.

Pada Piala AFF 2012, nama Jhon van Beukering, Tony Cussel, dan Raphael Maitimo mendapat kepercayaan.

Namun ketiganya gagal membawa Garuda terbang tinggi setelah langkahnya terhenti di babak grup.

Piala AFF 2014 terpilih empat nama sekaligus, nama lama yakni Gonzales dan Maitimo disusul dengan Sergio van Dijk dan Victor Igbonefo.

Empat pemain naturalisasi ternyata belum mampu membuat timnas Indonesia berdaya di babak grup.


Aksi gelandang timnas Indonesia, Raphael Maitimo, saat melawan Filipina dalam laga Piala AFF 2014 di Stadion My Dinh, Hanoi, Selasa 25 November 2014.(DOK. BOLA/ARIEF BAGUS PRASETIYO)

Laju timnas Indonesia pada Piala AFF 2014 terhenti di babak penyisihan grup.

Musim 2016, hanya Stefano Lilipaly yang mendapat kepercayaan untuk membela timnas Indonesia.

Performanya cukup gemilang, perannya pun memuaskan. Lilipaly sukses membawa Garuda ke fase final.

Torehan Lilipaly serupa dengan Cristian Gonzales pada Piala AFF 2010 membawa timnas Indonesia menembus babak akhir.

Namun kontribusi gol gelandang berdarah Belanda itu masih kalah selisih satu gol dari El Loco di Piala AFF 2010.