Fakta Unik Pemain Brasil di Indonesia (1): Siapa Pesepak Bola Pertama dari Negeri Samba?

By Alvino Hanafi - Senin, 8 Januari 2018 | 07:39 WIB
Jairo Matos saat bertanding melawan Pele pada sebuah laga yang mempertemukan Japan Selection vs New York Cosmos pada tahun 1976 di Osaka, Jepang. (dok pribadi)

Brasil adalah negara pengekspor pemain sepak bola nomor satu di dunia. 

Dari penelusuran BolaSport.com, saat ini tercatat setidaknya 2.294 pemain sepak bola asal Negeri Samba yang berkarier di luar Brasil, termasuk di Indonesia.

Kehadiran pemain Brasil di Indonesia di mulai pada tahun 1983, tepatnya di era kompetisi Galatama.

Adalah Jairo Matos yang merupakan pemain Brasil pertama di Indonesia.

(Baca Juga: Pelatih Fisik Timnas Islandia Tahu Keindahan Bali dan Kemacetan Jakarta)

Kehadiran Jairo ke Indonesia bermula dari ajakan Manajer klub Pardedetex, Jhonny Pardede, yang terpikat saat menyaksikan pertandingan klub Yomiuri FC (sekarang Tokyo Verdy) di Jepang pada tahun 1982.

“Pak Jhonny ajak saya main di Galatama musim 1983. Waktu itu, Galatama masih boleh memakai pemain asing. Kami bertemu pertama kali di Jepang saat saya bermain untuk Yomiuri FC,” ujar Jairo saat dihubungi BolaSport.com


Jairo Matos saat diperkenalkan sebagai pemain baru Pardedetex untuk Galatama musim 1983.(DOK TABLOID BOLA)

Karier ayah dari Jaino Matos itu di Indonesia hanya sampai musim 1984 lantaran klub Galatama tak lagi diperbolehkan memakai jasa pesepak bola asing.

Selepas itu, Jairo Matos pulang ke Brasil dan pensiun di sana pada tahun 1987.