Rahmad Darmawan Bicara Peluang Sriwijaya FC untuk Laga Kontra Persib di Hadapan Bobotoh

By Budi Kresnadi - Senin, 15 Januari 2018 | 22:14 WIB
Gelandang Sriwijaya FC, Adam Alis (tengah) saat timnya dijamu Cilegon United pada uji coba di Stadion Krakatau Steel, Kamis (11/1/2018). (HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLASPORT.COM)

Pelatih Sriwijaya FC, Rahmad Darmawan menilai tidak gampang menaklukkan Persib Bandung di depan bobotoh. Hal itu akan dirasakan anak asuh RD, sapaan Rahmad, pada laga perdana Piala Presiden 2018, Selasa (16/1/2018).

Sriwijaya FC akan bersua Persib di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung.

"Saat ini, kami tahu kalau Persib sudah mendatangkan satu pelatih yang tepat," ujar Rahmad Darmawan pada konferensi pers di Hotel Grand Cokro, Bandung, Senin (15/1/2018).

"Kemudian, skuat mereka yang ada pun punya kualitas yang baik," tuturnya.


Aksi striker Sriwijaya FC, Beto Goncalves saat timnya dijamu Cilegon United pada uji coba di Stadion Krakatau Steel, Kamis (11/1/2018).(HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLASPORT.COM)

Apalagi menurut pelatih yang biasa disapa RD ini, tim besutan Roberto Carlos Mario Gomez ini tidak banyak mengalami perubahan.

Diakuinya, kalau pun ada perubahan, talenta muda Maung Bandung semakin bagus.

Mereka antara lain: Febri Hariyadi dan Gian Zola, yang permainannya sangat luar biasa.

"Persib juga memiliki beberapa pemain asing yang kualitasnya sangat baik," ucap RD.

"Artinya, Persib selaku tim besar, sangat sulit untuk ditaklukkan, apalagi main di depan bobotoh."