Panpel Cetak 40 RibuTiket Persebaya Kontra PS TNI

By TB Kumara - Rabu, 17 Januari 2018 | 16:38 WIB
Pemain-pemain Persebaya saat latihan jelang turnamen piala presiden kontra PS TNI, Kamis (18/1/2018) di Gelora Bung Tomo. (TB KUMARA/BOLASPORT.COM)

Panpel pertandingan Persebaya menyiapkan 40 ribu tiket untuk pertandingan Persebaya kontra PS TNI, Kamis (18/1/2018), di Gelora Bung Tomo, Surabaya.

Manajer operasional Persebaya, Wahyu Mariadji, mengatakan panpel hanya mencetak 40 ribu tiket karena menyesuaikan dengan kapasitas stadion dan sudah distribusikan ke agen tiket rekanan

"Kami sudah menyiapkan 40 ribu tiket, kami sudah buka mulai Sabtu kemarin. Penonton bisa membeli di agen tiket yang telah kami tunjuk untuk penjualan," kata Wahyu Mariadji kepada BolaSport.com.

(Baca Juga: Jika Pindah, Henrikh Mkhitaryan Ingin Punya Gaji Tertinggi di Arsenal)

Wahyu menyebut hingga hari ini, Selasa (16/1/2018), tiket untuk pertandingan Persebaya kontra PS TNI sudah terjual sekitar sepuluh ribu lembar tiket dari empat agen tiket selain agen tiket Coffe Toffee.

Menurutnya, dari pantauan di lapangan, penjualan tiket masih biasa saja dari empat agen tiket yang ditunjuk panpel. Penjualan tiket kemungkinan melonjak sehari sebelum pertandingan.

"Penjualan tiket masih landai saja. Kemungkinan H-1 tiket sudah banyak yang membeli. Untuk setiap pertandingan kami tidak bisa memastikan berapa yang akan didistribusikan ke agen tiket, tergantung wilayah mana yang ramai," kata Wahyu Mariadji.


Manajer operasional Persebaya, Wahyu Mariadji, saat sidak di Gelora Bung Tomo, Minggu (14/1/2017).(TB KUMARA/BOLASPORT.COM)

Harga tiket pertandingan Persebaya di turnamen Piala Presiden tahun ini untuk kelas ekonomi atau fans mengalami kenaikan. Sebelumnya tiket ekonomi atau fans dijual Rp35 ribu dinaikkan menjadi Rp40 ribu.

Sedangkan untuk tiket super fans tidak ada kenaikan, tetap dijual Rp250 ribu per lembar tiket.