Ini yang Ditakuti Sriwijaya FC dari PSMS

By Noverta Salyadi - Kamis, 25 Januari 2018 | 17:27 WIB
Para pemain PSMS Medan sebelum memulai laga babak kedua kontra PSM Makassar pada laga Grup A Piala Presiden 2018 di Stadion GBLA, Kota Bandung, Selasa (16/1/2018). (HERKA YANIS/BOLASPORT.COM)

Laga Sriwijaya FC kontra PSMS Medan di Stadion Gelora Bandung Laut Api, Kab. Bandung, Jumat (26/1/2018), akan menjadi laga penentu bagi kedua tim di Grup A Piala Presiden 2018.

Sebagai pendatang baru di kasta tertinggi sepak bola Indonesia, PSMS menjadikan musim kompetisi 2018 sebagai momen kebangkitan setelah sempat terpuruk dan turun kasta di Liga 2.

Tidak jauh berbeda dengan Sriwijaya FC. Tim berjuluk Laskar Wong Kito sempat menargetkan menjadi juara Liga 1 2017 lalu, namun sebaliknya justru nyaris menuju jurang degradasi dan beruntung bisa finis di urutan ke-11 klasemen Liga 1.

(Baca Juga: Javier Mascherano Pergi, Barcelona Mencari Kapten Keempat)

Sriwijaya FC  memang tidak memasang target di Piala Presiden 2018. Namun, dengan sederet pemain bintang rekrutan plus pelatih sekaliber Rahmad Darmawan, Laskar Wong Kito dianggap sebagai kekuatan yang patut diperhitungkan di ajang tersebut. 

Hampir 70 persen pemain Sriwijaya FC merupakan muka-muka baru, baik pemain asing maupun pemain lokalnya.

Tim asal Kota Palembang ini bahkan mendatangkan pemain Manuchekhr Dzhalilov, yang pernah menjadi pemain terbaik di Asia.


Aksi penyerang Sriwijaya FC, Manuchekhr Dzhalilov, saat mengontrol bola dalam partai uji coba melawan Cilegon United di Stadion Krakatau Steel, Cilegon, Banten, Kamis (11/1/2018). (HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLA/BOLASPORT.COM)

Meski dihuni oleh pemain-pemain berkualitas, Sriwijaya FC tetap mewaspadai PSMS Medan

Datang ke Bandung tanpa memiliki beban, Tim Ayam Kinantan berhasil memenangi kedua laga awalnya di Grup A.