Persija Jakarta Tak Akan Main Aman Lawan PSMS Medan di Leg Kedua Semifinal Piala Presiden 2018

By Adif Setiyoko - Minggu, 11 Februari 2018 | 18:05 WIB
Skuat Persija Jakarta saat berhadapan dengan PSMS Meda n pada leg pertama semifinal Piala Presiden 2018 di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (10/2/2018). (PUTRA RUSDI K / BOLASPORT.COM)

Menjelang bergulirnya leg kedua partai semifinal Piala Presiden 2018, pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra, memastikan bahwa timnya tidak akan bermain bertahan kendati telah mengemas kemenangan fantastis di leg pertama.

 

Sebelumnya, Persija Jakarta berhasil menekuk PSMS Medan dengan skor yang fantastis 4-1 di leg pertama semifinal Piala Presiden 2018, di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (10/2/2018).

Kendati demikian, pelatih asal Brasil yang akrab disapa Teco tersebut berani memastikan bahwa timnya tetap akan menerapkan gaya menyerang seperti pertandingan-pertandingan sebelumnya.

"Pada pertandingan leg kedua nanti, kami tidak akan bermain bertahan," ujar Teco pada sesi jumpa pers sebelum pertandinga di Balai Persis, Solo, Minggu (11/2/2018).

"Kami ingin mempertahankan karakter tim kami yang selalu menerapkan gaya menyerang," tambahnya menjelaskan.

(Baca juga: Eks Bek PSIS Semarang Meninggal Dunia)

Soal siapa pemain yang bakal diturunkan pada pertandinga leg kedua nanti, arsitek asal Brasil ini akan mengadakan diskusi terlebih dahulu bersama para pemainnya pada sesi latihan.

Pasalnya, Teco harus memastikan keadaan Ismed Sofyan dan kolega sebelum melakoni pertandingan leg kedua.

Pertandingan leg kedua babak semifinal Piala Presiden 2018 ini akan dihelat di Stadion Manahan, Solo, pada Senin (12/2/2018) pukul 14.30 WIB.