Hanya 6978 Suporter yang Hadir di Laga Persija Jakarta Vs PSMS Medan

By Sri Mulyati - Senin, 12 Februari 2018 | 16:55 WIB
Pertandingan Persija Jakarta vs PSMS Medan, Senin (12/2/2018). Sisi selatan Stadion Manahan, Solo, sepi dukungan dari The Jakmania. (CHRISTINA KASIH/BOLASPORT.COM)

Situasi antiklimaks terjadi di leg kedua semifinal Piala Presiden 2018 antara Persija Jakarta vs PSMS Medan di Stadion Manahan Solo, Senin (12/2/2018).

Antuasiasme penonton di Stadion Manahan menurun drastis dalam leg kedua ini.

Pada leg pertama, laga antara PSMS Medan Vs Persija Jakarta dihadiri sebanyak 23.179 penonton.

Jumlah tersebut menjadi rekor penonton terbanyak di Piala Presiden 2018 sejak babak perempat final.

Kali ini, penonton yang hadir di Stadion Manahan, Solo, hanya sebanyak 6.978 orang.


Kondisi tribune timur pada pertandingan Persija Jakarta vs PSMS Medan, Senin (12/2/2018). The Jakmania maupun pendukung PSMS Medan tak penuhi tribune pada leg kedua, berbeda jauh dibandingkan pertandingan pertama.(SRI MULYATI/BOLASPORT.COM)

(Baca Juga: Ini Rencana Perjalanan Persija Jakarta dari Solo hingga Malaysia, Semua demi Piala AFC 2018!)

Dalam pantauan BolaSport.com, Stadion Manahan memang terlihat begitu lowong siang ini.

Hanya tribun timur bagian tengah yang terlihat penuh oleh The Jakmania, sebutan suporter Persija.

Tribune utara hanya terisi beberapa penonton saja, yang juga didominasi oleh The Jakmania.