5 Hal yang Didapat Egy Maulana di Lechia Gdansk, Salah Satunya Dukungan Ultras!

By Ramaditya Domas Hariputro - Sabtu, 10 Maret 2018 | 19:33 WIB
Aksi penyerang Timnas U-19 Indonesia, Egy Maulana Vikri, saat melawan Timnas U-19 Kamboja dalam laga di Stadion Patriot Candrabhaga, Rabu (4/10/2017). ( FERNANDO RANDY/BOLASPORT.COM )

Egy Maulana Vikri telah memutuskan untuk bergabung dengan klub divisi pertama Liga Polandia, Lechia Gdansk.  

Setelah sebelumnya dikaitkan dengan beberapa tim besar, seperti Real Madrid, Espanyol, dan Benfica, akhirnya Egy memilih berkiprah di Polandia.

Tentu, dari keputusan pemain 17 tahun tersebut untuk bergabung dengan Lechia Gdansk telah melewati beribu pertimbangan.

Pasalnya, bermain di klub Eropa adalah keputusan berani, mengingat beberapa hal, seperti susahnya mendapat jatah bermain dan lain sebagainya.

Namun, di balik itu semua pastinya ada hal-hal, ataupun keuntungan berlimpah bagi Egy Maulana Vikri dalam berkarier di Polandia.

(Baca Juga: Egy Maulana Vikri Berpotensi Singkirkan Eks Pilar Juventus di Lechia Gdansk, Ini Alasannya)

Kiranya, berikut lima hal yang didapatkan Egy Maulana Vikri setelah bergabung dengan Lechia Gdansk:

1. Rekan bermain yang berkualitas

Egy Maulana Vikri akan mendapat rekan bermain yang memiliki kualitas tinggi.

Seperti halnya Milos Krasic, pemain yang sempat membela Juventus pada 2010-2012 akan menjadi rekan bermain Egy.