Tak Gaji Pemain Hingga Meninggal, 4 Klub Indonesia Ini Sempat Dilaporkan ke FIFA

By Irwan Febri Rialdi - Senin, 26 Maret 2018 | 08:15 WIB
Meninggalnya Diego Mendieta merupakan salah satu citra buruk sepak bola Indonesia. (Tribunnews.com)

Bek asal Kamerun ini belum menerima haknya saat bermain untuk Persikabo saat tim itu bermain di kompetisi Divisi Utama Liga Indonesia musim 2013.

Kabarnya tunggakan gaji mencapai Rp. 210 juta.

2. Diego Mendieta (Persis Solo)


Pemain Persis Solo, Diego Mendieta.(DOK. Twitter @VendettaSolo)

Kisah penunggakan gaji Diego Mendieta, bisa dibilang sebagai kisah yang paling tragis.

Hal tersebut bermula saat Mendieta tak menerima haknya dari Persis Solo selama 4 bulan dengan total Rp. 120 juta.

Ia pun menghidupi dirinya dengan bermain tarkam dan sumbangan dari Pasoepati (suporter Persis).

(Baca Juga: Terpopuler OLE - Surat Peringatan FIFA untuk PSSI hingga Mega Transfer Liga 1 yang Disorot Media Asing)

Akhirnya, pemain asal Paraguay itu sakit dan meninggal dunia.

Setelah Mendieta meninggal, barulah gaji Rp. 120 juta dibayarkan pihak klub.