Yanto Basna Jadi Rebutan Klub-klub Thai League dan Thai League 2

By Bagas Reza Murti - Rabu, 7 November 2018 | 22:22 WIB
Aksi bek asal Indonesia milik Khon Kaen FC, Yanto Basna saat timnya menjamu Rayong FC pada lanjutan Liga Thailand 2 2018 di Stadion Khon Kaen, 12 September 2018. (facebook.com/khonkaenfc/photos)

Bek asal Indonesaia, Yanto Basna disebut tengah diincar oleh sejumlah klub kasta pertama dan kedua Thailand berkat penampilannya di Khon Khaen musim lalu.

Pemain bernama lengkap Rudolof Yanto Basna itu diketahui tergabung dalam tim kasta kedua Liga Thailand Khon Kaen FC pada musim 2018.

Sepanjang musim 2018, Yanto menjadi pemain kedua ASEAN dengan rapor terbaik untuk Liga Thailand 2.

Pasalnya, meski gagal membawa timnya promosi ke kasta pertama (Thai League), Yanto Basna sukses tampil dalam 26 laga dari 28 pertandingan yang dijalani Khonkaen FC pada Thai League 2 musim lalu.

Baca Juga:


Untuk rapor menit bermain selama musim 2018 pada Liga Thailand 2, Rudolof Yanto Basna hanya kalah dari kiper asal Singapura, Izwan Mahbud.

Catatan ini sama dengan penampilan dua kiper Singapura, Izwan Mahbud (Nongbua Pitchaya FC) dan Hassan Sunny (Army United).

Hanya saja untuk hitungan menit, Izwan ada di posisi pertama dengan jumlah 2.340 atau rata-rata 90, tetapi peringkat timnya ada di posisi lima.

Berkat penampilan apiknya musim lalu, Basna kini dikaitkan dengan sejumlah klub Thailand yang berasal dari kasta pertama maupun kedua.