Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Persib U-19 dan Persija U-19 memastikan lolos ke semifinal Liga 1 U-19 2018 sebagai wakil Grup A. Lalu ada Barito Putera U-19 dan Borneo FC U-19 sebagai wakil Grup B.
Kepastian lolosnya Persib U-19 dan Persija U-19 didapatkan pada laga terakhir perempat final Liga 1 2018, Minggu (11/11/2018).
Persib U-19 sukses menang 2-0 atas PSM Makassar U-19 pada laga terakhir Grup A di Stadion Gemilang, Kabupaten Magelang, Minggu (11/11/2018).
(Baca juga: Kashima Antlers Tak Gentar dengan 100 Ribu Penonton Lawan dan Tetap Juarai Liga Champions Asia 2018)
Dua gol kemenangan Persib U-19 diciptakan oleh Ahmad Faisal (71') dan Beckham Putra Nugraha (76').
Kemenangan ini membuat Persib U-19 menjadi pemuncak klasemen Grup A dengan sembilan poin.
(Baca juga: Klasemen Liga 1 2018 - PSM Dipepet Persib dan Persija, Persebaya Masuk 10 Besar)
Cuplikan gol Ahmad "Pepey" Faisal dan Beckham Putra Nugraha.
— PERSIB (@persib) November 11, 2018
Yang Beckham kali ini bicycle kick #MaungNgoraDay pic.twitter.com/sB2KIsrrBi
Skuat Maung Ngora mampu mencetak delapan gol dan kemasukan satu gol dari tiga laga Grup A perempat final Liga U-19 2018.
Persib U-19 ditemani oleh Persija U-19 yang lolos ke semifinal sebagai runner-up Grup A.
(Baca juga: Keisuke Honda Cetak Gol di Liga Australia dan Kemungkinan Besar Absen Lagi di Piala AFF 2018)
Pada waktu bersamaan, Persija U-19 bermain imbang 1-1 kontra Persebaya U-19 di Stadion Moch Soebroto, Kabupaten Magelang.
Persija U-19 mampu mengoleksi empat poin dengan torehan empat gol dalam tiga pertandingan.
(Baca juga: Persebaya Dapat Sanksi Komdis karena Kalimat Provokasi Suporter saat Laga Kontra Persija)
Prediksi Line-up Manchester City Vs Manchester United - Sama-sama On-fire. https://t.co/YJx1NTRUm4
— BolaSport.com (@BolaSportcom) November 11, 2018
Ada pun di Grup B, Barito Putera U-19 dan Borneo FC U-19 lolos ke semifinal.
Pada laga terakhir, Barito Putera U-19 kalah 0-2 dari Persipura U-19, tetapi hasil itu tak mempengaruhi posisi mereka sebagai juara Grup B.
Barito U-19 lolos ke semifinal dengan koleksi enam poin dari tiga pertandingan.
(Baca juga: Arema FC Vs Perseru Serui - Menang Telak, Singo Edan Pertahankan Rekor Kandang)
Pada laga lainnya, Borneo FC menang 3-2 atas Sriwijaya FC U-19 di Stadion Demang Lehman, Martapura.
Kemenangan itu membuat Borneo U-19 berada di posisi kedua Gru B dengan enam poin.
Sesuai ketentuan, Persib U-19 akan menjadi lawan Borneo FC U-19 dan Barito Putera U-19 melawan Persija U-19 pada semifinal yang akan terlaksana 14 November 2018.
(Baca juga: Lawan Perdana Timnas Indonesia pada Piala AFF 2018 Terancam Gagal, Jika Sesuai Kenyataan Sejak Era 2000)